Tahun 2030, Indonesia Akan Diperkuat Lima Kapal Selam





KABAR MILITER - Kapal selam merupakan salah satu persenjataan yang paling strategis. Sebagian besar negara-negara di Asia mempergunakan kapal selam sebagai efek deteren yang harus diperhitungkan lawan yang memiliki kekuatan militer lebih kuat.

Kapal selam juga mampu melakukan peperangan asimetris, memaksa musuh yang lebih kuat untuk mengerahkan kekuatan besar kapal perang permukaan, kapal selam dan pesawat udara maritim untuk menghadapai satu kapal selam gerilya. Kapal selam juga dapat secara dramatis mengubah pertimbangan strategi perencanaan musuh.

Di masa damai, kapal selam dapat berfungsi sebagai kekuatan pengumpul informasi intelijen untuk memata-matai kegiatan militer Angkatan Laut negara lain. Kekuatan kapal selam yang dioperasikan oleh kru yang sangat terlatih akan memberikan fleksibelitas kekuatan hantu bawah laut untuk melakukan beragam misi dan operasi.



Sebagai salah satu negara kepulauan dan maritim terbesar di dunia, sangat ironis sampai akhir tahun 2016 Indonesia hanya diperkuat dua kapal selam lawas.

Pada diagram diatas terlihat setidaknya sampai tahun 2030 Indonesia diperkuat lima kapal selam. Belum jelas apakah lima kapal selam terdiri dari dua kapal selam Type 209-Cakra class dan tiga kapal selam baru-Chang Bogo class buatan Korea Selatan / Indonesia. Atau lima kapal selam semuanya adalah kapal selam baru Chang Bogo class, atau mungkin dua lainnya adalah kapal selam Kilo class buatan Rusia?



Virginia-Class SubMarine


Sumber:http://jakartagreater.com/indonesia-diperkuat-lima-kapal-selam-tahun-2030/

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tahun 2030, Indonesia Akan Diperkuat Lima Kapal Selam"

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.